SMAMGA Gelar Workshop Sponsorship

Dalam rangka meningkatkan kemampuan softskill dan menunjang kelancaran berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan, SMAMGA Jember bekerja sama dengan Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Jember mengadakan kegiatan Workshop Sponsorship untuk para siswa, Selasa (5/12/23).

Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 08.00 WIB s.d. 11.30 WIB. Adapun para siswa yang mengikuti kegiatan ini merupakan perwakilan dari masing-masing ektrakurikuler dan Ortom Muhammadiyah SMAMGA Jember.

Kegiatan workshop sponsorship dapat dikatakan langka di kalangan SMA,” ucap Silvie Ayu Masruroh, selaku Moderator.

Adapun materi dalam kegiatan ini yaitu personal branding, gesture speaker, sponsor dan administrasi.

Dimas Oky Pria D mengungkapkan kunci dari keberhasilan sponsorship.

“Kalian harus percaya diri, mental main, pikiran segar, jangan takut, tetap pada tujuan. Karena kunci sponsorship adalah mental. Jangan takut jika ditolak,” ucap nya di akhir materi.

Salah satu siswa yang mengikuti kegiatan tersebut, Aliyah Jihan, kelas XI E, menyampaikan kesannya.
“Kegiatan workshop sponsorship sangat bermanfaat bagi siswa SMAMGA Jember karena pada kegiatan ini kita diajarkan bagaimana cara membuat dan mengajukan sponsor untuk sebuah kegiatan. Kegiatan ini tidak hanya tentang sponsorship, tetapi juga ilmu tentang personal branding dan juga gesture speaker. Saya juga menulis berappla saran untuk dapat mengajukan proposal. Saya mewakili teman-teman baik ektrakurikuler maupun Ortom Muhammadiyah mengucapkan terimakasih, ” ucapnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *