Sekolah Dasar (SD) Muhammadiyah Kedung Banteng 1 terus berkomitmen lahirkan generasi terbaik. Hal ini ditekankan oleh Dwi Purwanto, Kepala Sekolah SD Muhammadiyah Kedung Banteng 1 dalam pengajian yang digelarJumat (5/7) di halaman sekolah.
Sekolah yang sudah berdiri sejak tahun 1929 dan melahirkan tokoh bangsa seperti Malik Fadjar (Anggota Dewan Pertimbangan Presiden) dan (Alm) Syamsuhadi Irsyad (Wakil Ketua Mahkamah Agung RI dan Mantan Rektor UM Purwokerto) terus dorong menjadi sekolah yang Islami, unggul, kreatif dan berbudaya.
Adapun langkah yang dicanangkan SD Muhammadiyah Kedung Banteng 1 ini seperti disampaikan Dwi Purwanto, Kepala Sekolah adalah Sekolah Full Day Islami dengan waktu lima hari sekolah.
“Progam yang kami unggulkan dari SD Kedung Banteng 1 adalah Full Day Islami, dimana waktu pagi sampai 12.00 dilakukan pembelajaran biasa dan 12.00 sampai 15.00 adalah pelajaran Islami seperti tahfidz, Pengajaran Al-Qur’an, Qiroah, Tapak Suci serta kepanduan Hizbul Wathan,” ujarnya.
Disamping itu jelas Dwi Purwanto, SD Muhammadiyah Kedung Banteng 1 juga mempunyai ekstRakulikuler tambahan seperti sepak bola yang dikhususkan berlatih di hari sabtu setiap minggunya.
“Inilah langkah alternatif yang kami lakukan agar sekolah ini lebih maju. Disamping itu juga kami terus mengarahkan guru sekalu pendidik untuk lebih berkompetensi, “ujarnya.
Lebih lanjut Dwi Purwanto berharap, dengan adanya terobosan Full Day Islami SD Muhammadiyah Kedung Banteng 1 akan merubah wajah baru sehingga kedepan bisa terus melahirkan generasi terbaik dan mendukung kemajuan di kecamatan Moyudan, Sleman.
Sementara itu, Sulasmi Kepala SD Muhammadiyah Condong Catur selaku Pembina Kelas Cluster di SD Muhammadiyah Kedung Banteng 1 berharap penuh agar kedepan SD yang sudah berdiri sejak lama ini akan mengalami kemajuan.
“Apalagi aNtusiasme jamaah dan masyarakat disekitar Kedung Banteng, Moyudan sangat luar biasa. Semoga kedepan sekolah ini terus maju dengan berbagai prestasinya bukan hanya fisik berupa gedung,” harapnya.
Kedepan,Sulasmini selaku Pembina sekolah berkomitmen akan membantu kemajuan SD Muhammadiyah Kedung Banteng 1 diantaranya. Pertama, meningkatkan kualitas guru sesuai dengan pengajaran dan ketentuan Muhammadiyah. Kedua, pelatihan strategi pembelajaran yang mendukung prestasi peserta didik. Ketiga, mengoptimalkan pengelolaan sarana sekolah sebagai pendukung pembelajaran.
Pengajian ini juga turut dihadiri oleh Agus Taufiqurrohman Ketua PP Muhammadiyah yang hadir memberitausiyah, Ketua PCM Moyudan, Dikdasmen PDM Sleman dan jamaah pengajian PCM Muhammadiyah Moyudan. (Andi)